Stuttgart bertekad bikin kejutan saat bertandang ke markas Real Madrid. Die Schwaben tak gentar meski secara kualitas di bawah El Real.
Real Madrid vs Stuttgart pada matchday pertama Liga Champions bakal berlangsung di Santiago Bernabeu, Rabu (18/9/2024). El Real sangat diunggulkan untuk meraih tiga angka di laga ini.
Hal ini karena status Madrid sebagai juara bertahan pada ajang ini. Madrid juga merupakan klub dengan gelar terbanyak di Liga Champions usai 15 kali mengangkat Si Kuping Besar.
Selain itu, sang lawan, Stuttgart minim pengalaman di Liga Champions usai lama absen di ajang ini. Mereka terakhir kali tampil di Liga Champions adalah 15 tahun yang lalu pada musim 2009/2010.
Stuttgart tampak kalah saing jika dibandingkan dengan Madrid. Meski demikian, wakil Jerman ini tak ciut untuk menyongsong laga nanti.
Pelatih Stuttgart, Sebastian Hoeness bertekad membawa timnya bikin kejutan di Santiago Bernabeu. Stuttgart sudah terbiasa membalikkan prediksi seperti yang mereka lakukan pada Bundesliga musim lalu.
Stuttgart, yang dianggap tidak diunggulkan, berhasil menembus papan atas dan finis di peringkat kedua Liga Jerman musim lalu. Mereka finis di atas dua raksasa Jerman yaitu Bayern Munich dan Borussia Dortmund. Poin Die Schwaben hanya kalah dari juara Bundesliga musim lalu, Bayer Leverkusen.
“Kami ingin tampil berani dan penuh percaya diri serta tampil baik. Itu meningkatkan peluang untuk meraih hasil yang baik. Kami bermain dengan penuh rasa hormat, sebuah sikap yang kami butuhkan ketika menghadapi lawan dengan kualitas yang luar biasa. Real adalah juara Liga Champions. Hoeness mengatakan bahwa mereka ingin mengejutkan dan tampil di Liga Champions dengan bermain seperti yang mereka lakukan di Bundesliga.
“Kami harus waspada dan berkonsentrasi penuh. Penting juga bagi kami untuk menunjukkan kekuatan kami di lapangan. Kami juga yakin bahwa kami dapat menyulitkan Real pada saat-saat tertentu,” jelasnya.